PEMBERITAHUAN
Pengumuman Hasil Seleksi PPDB SMA Negeri 1 Polokarto
Tahun Pelajaran 2022/2023
dapat dilihat pada tanggal 4 Juli 2022 Selambat-lambatnya pukul 23:55 WIB di Web http://ppdb.jatengprov.go.id
Calon peserta didik yang dinyatakan diterima di SMA Negeri 1 Polokarto wajib datang ke sekolah pada hari Senin 4 Juli 2022 untuk mengambil berkas persyaratan daftar ulang.
Calon Peserta Didik Hasil Seleksi wajib melakukan daftar ulang dengan membawa dokumen (bukti pendaftaran asli) dan berkas persyaratan daftar ulang. Bagi Calon Peserta Didik yang tidak melakukan daftar ulang dianggap mengundurkan diri.
Dalam melakukan Daftar Ulang yang dilakukan di SMA Negeri 1 Polokarto wajib mengikuti Protokol Kesehatan Penanganan Covid-19 serta mengikuti jadwal di Satuan Pendidikan.
Daftar ulang dilaksanakan dari tanggal 5 Juli 2022 sampai dengan tanggal 7 Juli 2022 dan diatur sesuai dengan jadwal yang tertera di bawah pengumuman ini.
INFORMASI DAFTAR ULANG
CPD TAHUN 2022/2023
Assalamualaikum warohmatulohi wabarokatuh
Selamat kepada calon peserta didik SMA NEGERI 1 POLOKARTO, atas diterimanya anda sebagai peserta didik baru.
Berkenaan dengan proses lanjutan yaitu DAFTAR ULANG.
Maka ada beberapa persyaratan yang harus dikumpulkan (sesuai dengan formulir)
Mohon Calon Peserta Didik yang diterima untuk mengisi formulir di SMA Negeri 1 POLOKARTO sesuai dengan Jadwal yang telah ditentukan dengan tetap mengindahkan/mematuhi protokol kesehatan.
PERSYARATAN DAFTAR ULANG
- Tanda Bukti Pendaftaran asli, beserta foto copy nya 1 lbr
- Surat pernyataan kebenaran dokumen (yang bermeterai), beserta foto copy nya 1 lbr
- Menunjukkan Buku raport SMP / sederajad asli
- Surat Keterangan Raport asli beserta foto copy nya 1 lbr
- Ijazah / SKL asli dari sekolah asal beserta foto copy nya 1 lbr
- Akta Kelahiran asli beserta foto copy nya 1 lbr
- KK asli beserta foto copy nya 1 lbr
- Piagam prestasi/penghargaan tertinggi yang dimiliki baik berjenjang / tidak berjenjang dan sesuai kriteria yang ditetapkan, yang diterbitkan paling singkat 6 (enam) bulan dan paling lama 3 (tiga) tahun sejak tanggal pendaftaran PPDB, beserta foto copynya 1 lbr (Bagi yg mempunyai)
- Kartu Indonesia Pintar (KIP) yang diterbitkan Oleh Kemendikbud dan foto Copynya 1 lbr (Khusus Jalur Afirmasi)
- Surat Keterangan dari Panti Asuhan yang didasarkan dari Data Dinas Sosial Provinsi Jawa Tengah beserta foto copynya 1 lbr (Khusus Jalur Afirmasi)
- Surat keterangan yang diterbitkan oleh Dinas Kesehatan Provinsi yang bersangkutan khusus bagi calon peserta didik yang merupakan putera/ puteri tenaga kesehatan dan tenaga pendukungnya yang menangani langsung pasien covid-19 beserta foto copynya 1 lbr (Khusus Jalur Afirmasi)
- Surat Penugasan dari instansi, lembaga kantor, atau perusahaan yang memperkerjakan orang tua/wali beserta foto copynya 1 lbr (Khusus Jalur Perpindahan Tugas Orang Tua)
- Surat Pernyataan dari Kepala Sekolah dan Surat Keputusan / Penugasan dari pejabat yang berwenang bagi CPD yang merupakan anak guru beserta foto cpynya 1 lbr (Khusus Jalur Perpindahan Tugas Orang Tua)
- Formulir Daftar Ulang Calon Peserta Didik Baru (Biodata)
- Formulir Dapodik
- Surat Pernyataan Kesanggupan Mematuhi Tata Tertib Sekolah (ditempel materai Rp.10.000,- dan ditandatangani)
PERSYARATAN NO. 1 S/D 16 TERSEBUT DI ATAS DIMASUKKAN DALAM STOPMAP
PADA STOPMAP DITULIS IDENTITAS :
NAMA : ……………………………………
ASAL SEKOLAH : ……………………………………
ALAMAT RUMAH : ……………………………………
NO HP. : …………………..………………..
NO HP. ORTU : …………………..………………..
CATATAN :
- FORMULIR PERSYARATAN NO. 14 S/D 16 DISEDIAKAN SEKOLAH (ATAU BISA DIUNDUH DI WEBSITE SMA NEGERI 1 POLOKARTO ( https://sman1polokarto.sch.id/2020/07/01/pengumuman-daftar_ulang-tahun-2022-2023/ ) SEBELUM DISERAHKAN KE PANITIA PPDB HARUS DIISI LENGKAP OLEH CPD
- CALON PESERTA DIDIK YANG DATANG UNTUK DAFTAR ULANG HARUS MENGIKUTI PROTOKOL KESEHATAN (CEK SUHU, CUCI TANGAN, PAKAI MASKER)
- JADWAL DAFTAR ULANG TERLAMPIR (HARUS DATANG SESUAI JADWAL)
WARNA STOPMAP :
- Jalur Zonasi Map Warna HIJAU
- Jalur Afirmasi Map Warna MERAH
- Jalur Perpindahan Tugas Orang Tua Map Warna BIRU
- Jalur Prestasi Map Warna KUNING
BERKAS DAFTAR ULANG DAPAT DIUNDUH PADA LINK DI BAWAH INI :
JADWAL DAFTAR ULANG (HARUS SESUAI JADWAL)
NB. CATATAN :
CPD (CALON PESERTA DIDIK) DATANG KE SEKOLAH (SMA NEGERI 1 POLOKARTO) BERSERAGAM SEKOLAH ASAL (SMP/MTs) DAN BERSEPATU (MEMAKAI SEPATU)
Wassalamualaikum warohmatulohi wabarokatuh
PANITIA PPDB SMAN 1 POLOKARTO